Bogor, 20 Desember 2024 – Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Politeknik Bisnis Digital Indonesia (POLBIS) sukses menyelenggarakan kegiatan Sinkronisasi Standar Operasional Prosedur (SOP) Program Studi dengan Bidang Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK). Kegiatan ini berlangsung selama 2 (dua) hari, pada tanggal 18 dan 19 Desember 2024, bertempat di kampus POLBIS.
Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan menyelaraskan SOP yang berlaku di tingkat program studi dengan SOP yang diterapkan oleh BAAK, mengingat adanya irisan tanggung jawab dan proses kerja di antara keduanya. Sinkronisasi ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi, meningkatkan efisiensi pelaksanaan tugas, dan memberikan layanan yang lebih baik kepada mahasiswa.
Turut hadir dalam kegiatan ini para Ketua Program Studi bersama Tim Penyusun SOP dari masing-masing program studi, dan Kepala BAAK beserta Tim Penyusun SOP di BAAK.
Selama dua hari, peserta secara aktif berdiskusi, mengevaluasi, dan memetakan prosedur kerja guna memastikan kesesuaian pelaksanaan SOP di seluruh unit kerja yang terkait. Kepala LPM POLBIS menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari komitmen lembaga untuk membudayakan mutu dan membangun sistem kerja yang lebih efektif dan transparan. Melalui kegiatan ini, diharapkan SOP yang dihasilkan tidak hanya mendukung pelaksanaan tugas di masing-masing unit, tetapi juga menjadi landasan bagi pengembangan sistem penjaminan mutu yang berkelanjutan di POLBIS.
Copyright © LPM POLBIS Desember 2024